Sudah mengambil MK Skripsi dengan menyiapkan bukti KRS Skripsi tersebut.
Pendaftaran dilakukan paling lambat H-7 atau 7 hari sebelum jadwal seminar proposal yang sudah disetujui oleh pembimbing skripsi dengan melampirkan form persetujuan seminar proposal yang ditandatangani oleh pembimbing. Form persetujuan pembimbing tersedia pada https://ipb.link/formsempro
Mahasiswa telah menyelesaikan kewajiban finansial (SPP).
Mahasiswa telah rutin melakukan bimbingan dengan dosen pembimbing.
Mahasiswa melengkapi buku monitoring bimbingan https://ipb.link/buku-monitoring-bimbingan
Mahasiswa mengisi form pendaftaran di https://ipb.link/pendaftaran-seminar-proposal-eksyar dan mengirimkan berkas persyaratan ke email akademik akademikeksyar@apps.ipb.ac.id
Persyaratan Seminar Hasil
Sudah mengambil MK Seminar dan Skripsi, dengan melampirkan bukti KRS Seminar Skripsi tersebut.
Jumlah SKS untuk pendaftaran seminar hasil minimal 137 SKS dan tidak ada nilai E dari seluruh mata kuliah yang diambil (tidak sedang mengulang MK dan melaksanakan kuliah).
Pendaftaran dilakukan paling lambat H-3 (hari kerja) atau 3 hari kerja sebelum jadwal seminar hasil yang sudah disetujui oleh pembimbing skripsi dengan melampirkan form persetujuan seminar hasil yang ditandatangani oleh pembimbing. Form persetujuan pembimbing tersedia pada https://ipb.link/formseminar
Mahasiswa minimal telah menjadi peserta seminar hasil total sebanyak 15 kali, dengan rincian sebanyak 10 kali (seminar hasil mahasiswa Eksyar dan bukan sebagai pembahas) dan 5 kali (seminar hasil mahasiswa bukan Eksyar).
Mahasiswa sudah pernah jadi pembahas di seminar hasil mahasiswa Eksyar (jika belum, minta memo ke Komdik - Bu Mutiara).
Mahasiswa telah memiliki TOEFL skor minimal 500 (Approved by ETS atau TOEFL dari departemen). TOEFL Score yang dilampirkan memiliki tanggal berlaku yang valid selama pendaftaran Seminar Hasil hingga Lulus Sarjana .
Mahasiswa telah menyelesaikan kewajiaban finansial (SPP).
Mahasiswa telah rutin melakukan bimbingan dengan dosen pembimbing.
Mahasiswa mengisi form pendaftaran https://ipb.link/pendaftaran-seminar-hasil-eksyar dan mengirimkan berkas persyaratan ke email akademik akademikeksyar@apps.ipb.ac.id
Persyaratan Sidang Skripsi
Mahasiswa sudah mengambil MK Seminar dan Skripsi.
Pendaftaran dilakukan paling lambat H-7 (hari kerja) atau 7 hari kerja sebelum jadwal ujian sidang yang sudah disetujui oleh pembimbing skripsi dengan melampirkan form persetujuan ujian sidang skripsi yang ditandatangani oleh pembimbing. Form persetujuan pembimbing tersedia pada https://ipb.link/formsidang
Mahasiswa telah lulus ujian komprehensif.
Mahasiswa telah menyelesaikan kewajiban finansial (SPP).
Mahasiswa telah rutin melakukan bimbingan dengan dosen pembimbing (juga mengisi monitoring bimbingan di https://ipb.link/buku-monitoring-bimbingan)
Draft Skirpsi telah lulus dari uji kelayakan publikasi maksimal 25%.
Mahasiswa wajib melakukan uji kelayakan publikasi di departemen sebelum pendaftaran sidang dengan mengirimkan file bab 1-5 ke faaizachsani@apps.ipb.ac.id lalu menginfokan ke penanggung jawab uji kelayakan tugas akhir (Muhammad Nur Faaiz FA., S.E., M.Sc) bahwa file sudah dikirim.
Mahasiswa mengisi form pendaftaran https://ipb.link/pendaftaran-sidang-eksyar dan mengirimkan berkas persyaratan ke email akademik akademikeksyar@apps.ipb.ac.id
Persyaratan Surat Keterangan Lulus
Mahasiswa telah melakukan Sidang Skripsi dan telah mendapatkan persetujuan revisi.
Mahasiswa wajib melakukan uji kelayakan publikasi setelah semua revisi selesai. Skripsi dinyatakan lolos dan dapat melanjutkan ke proses SKL ketika hasilnya maksimal 20%.
Mahasiwa wajib menyiapkan draft Jurnal dari skripsi yang telah disusun, dan menyiapkan surat penyerahan/persetujuan penyusunan draft jurnal yang kemudian ditandatangani oleh Dosen Pembimbing.
Mengisi formulir pengajuan SKL ke departemen https://ipb.link/pengajuan-skl-eksyar dengan melampirkan dokumen tersebut di atas.
Ikuti alur SKL sesuai petunjuk pada https://ipb.link/alur-pengajuan-skl